Dalam Bahasa Inggris kita mengenal
beberapa jenis teks yang sering kita temui pada sesi membaca/reading.
Nah, untuk mem-flash back ingatan kalian tentang jenis-jenis teks
dalam Bahasa Inggris, yuk dibaca lagi artikel kami sebelumnya yang berjudul “Jenis Text dalam Bahasa Inggris” yang akan berhubungan dengan topik
artikel kali ini yang lebih spesifik yaitu “Pengertian Narrative text dalam
bahasa inggris beserta contohnya”.
Definisi/fungsi, struktur teks, dan
juga unsur kebahasaan dari narrative text akan dibahas lebih
lanjut di artikel ini. Selain itu, kami juga akan memberikan satu contoh narrative
teks yang bisa dibaca nantinya. Nah bagi yang belum tahu atau masih
bingung dengan narrative text, simak baik-baik ya artikel English
Cafe Bali kali ini tentang pengertian narrative text dalam
Bahasa Inggris beserta contohnya. Siapa tahu nih nantinya kalian menemukan bacaan
tentang narrative text pada reading test.
A. Definisi dan fungsi narrative
text.
Narrative text adalah suatu jenis teks yang
berupa cerita khayalan, kisah nyata yang direkayasa, atau dongeng. Narrative
text menceritakan suatu cerita yang memiliki rangkaian peristiwa
kronologis yang saling terhubung. Tujuan dari narrative text adalah
untuk menghibur pembacanya.
B. Struktur teks (generic
structure).
Adapun struktur dari narrative
text adalah sebagai berikut:
- Orientation: pendahuluan atau pembuka yang
berupa pengenalan tokoh, waktu, dan tempat.
- Complication: pengembangan konflik atau
pemunculan masalah pada cerita.
- Resolution: penyelesaian konflik atau
langkah yang diambil untuk merespons masalah.
- Re-orientation: ungkapan – ungkapan penutup
yang menunjukan berakhirnya suatu cerita. Re-orientation bersifat
opsional atau tidak selalu ada pada narrative text.
- Coda: perubahan yang terjadi pada
tokoh dan pelajaran/ nilai moral yang bisa dipetik dari cerita.Coda juga
bersifat opsional.
C. Unsur kebahasaan.
Pada umumnya, narrative text memiliki
unsur kebahasaan sebagai berikut:
- Noun: pada umumnya kata benda (noun)
digunakan sebagai kata ganti orang hewan, atau benda dalam cerita,
misalnya stepmother, the dwarfs, carriage, dan lain-lain.
- Past tense: narrative text menggunakan
kata kerja bentuk lampau (verb 2), misalnya went, ate,
met,dan lain-lain.
- Time connective: merupakan kata penghubung
waktu untuk mengurutkan kejadian, misalnya after, before, after
that, dan lain sebagainya.
- Action verbs: kata kerja yang menunjukan
peristiwa atau kegiatan, misalnya stayed, climbed, wrote,dan
lain-lain.
- Saying and thinking verb: kata kerja yang menunjukan
pelaporan atau ujaran, misalnya said, told, thought, dan
lain sebagainya.
Nah, itu dia guys penjelasan
mengenai definisi, fungsi, struktur teks, dan juga unsur kebahasaan darinarrative
text. Kalian bisa membaca satu contoh narrative text pada
bacaan dibawah ini.
The Monkeys and The Cap Seller
Once, a cap seller was passing
through a jungle. He was very tired and needed to rest. Then, he stopped and
spread a cloth under a tree. He placed his bag full of caps near him and lay
down with his cap on his head. The cap seller had a sound sleep for one
hour. When he got up, the first thing he did was to look into his bag. He was startled
when he found all his caps were not there.
When he looked up the sky, he was
very surprised to see monkeys sitting on the branches of a tree, each of the
monkeys is wearing a cap of on its head. They had evidently done it to imitate
him. He decided to get his caps back by making a humble request to the
monkeys. In return, the monkeys only made faces of him. When he begun to make
gesture, the monkeys also imitated him.
At last, he found a clever idea. ”
Monkeys are a great imitator,” he thought. So he took off his own cap and threw
it down on the ground. And as he had expected, all the monkeys took off the
caps and threw the caps down on the ground. Quickly, he stood up and collected
the caps, put them back into his bag and went away.
Okay guys, itu dia salah satu contoh narrative
text yang berjudul “The Monkeys and The Cap Seller”. Bagaimana
ceritanya? Menarik bukan? Seperti yang kalian baca pada penjelasan diatas tadi,
tujuan utama dari narrative text adalah untuk menghibur
pembacanya. Apabila kalian tertarik untuk mempelajari jenis-jenis teks lainnya
dalam Bahasa Inggris, yuk buruan gabung segera dengan English Café Bali.
English Café Bali adalah tempat kursus Bahasa Inggris di Bali yang beralamat di
Jalan Gunung Soputan 1 No.16A Denpasar atau kalian bisa mengubungi kami di
nomor (0361) 481910.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar